Jumat, 01 April 2011

Irfan Bachdim Dipastikan Perkuat Timnas


Irfan Bachdim Dipastikan Perkuat Timnas 


Liputan6.com, Jakarta: Irfan Bachdim akan kembali memperkuat tim Merah Putih setelah kendali timnas diambil alih oleh KONI. Menurut Tono Suratman, Komandan Satlak Program Indonesia Emas (Prima) KONI, Jumat (1/4), Irfan Bachdim akan dipanggil untuk memperkuat timnas senior di ajang Pra Piala Dunia Zona Asia melawan Turkmenistan Juli nanti.

KONI sendiri mencabut larangan bagi pemain Liga Primer Indonesia (LPI) untuk memperkuat timnas yang sempat diberlakukan PSSI dibawah kepemimpinan Nurdin Halid. Irfan sempat dilarang memperkuat timnas U-23 karena bermain untuk Persema di ajang LPI.

Larangan juga diberlakukan untuk pemain LPI lainnya, seperti Andik Virmasyah dan Lucky Wahyu dari Persebaya 1927 serta pemain naturalisasi Kim Kurniawan. Tapi kini mereka juga berpeluang memperkuat timnas. Keputusan tersebut disambut baik Irfan dan Kim. Mereka mengaku sangat mencintai dan ingin beramain untuk timnas.

Rencananya KONI akan melakukan perombakan pada timnas, namun tetap berkoordinasi dengan Badan Tim Nasional. Tapi yang pasti posisi pelatih timnas akan tetap dipegang Alfred Riedl.(IAN)\


alhamdulillah akhirnya ane bisa semangat lagi nonton timnas 

berita dari sumber yang sama 

Liputan6.com, Jakarta: Irfan Bachdim dan sejumlah pemain lain kembali memiliki peluang bergabung dengan Timnas Indonesia. Sinyal ini disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng di Jakarta, Kamis (31/3).

Menurut Andi, semua anak bangsa yang berprestasi bisa memperkuat Timnas Indonesia. Jadi bukan hanya Irfan, tapi juga Kim Kurniawan, Andik Virmansyah, dan Lucky Wahyu yang dilarang memperkuat Tim Merah Putih karena bermain di Liga Primer Indonesia. Liga tersebut tak diakui PSSI di bawah kepemimpinan Nurdin Halid.

Irfan sempat tampil gemilang di ajang Piala AFF 2010. Dia juga sempat disebut-sebut bakal memperkuat Timnas U-23. Namun namanya menghilang setelah memperkuat Persema Malang yang bermain di LPI.

Kini PSSI diambil alih KONI. Itulah sebabnya, Andi Mallarangeng selaku wakil pemerintah menegaskan tidak ada diskriminasi untuk memperkuat Timnas Indonesia. Siapa pun boleh dengan syarat berprestasi dan memenuhi ketentuan berlaku.

Pemain Persema Kim Kurniawan menyambut baik keputusan pemerintah. Dia berharap bisa memperkuat Timnas Indonesia karena hal tersebut merupakan impiannya.(ULF)

KONI KOI & menpora sudah merestui tunggu apa lagi 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar