Senin, 22 Agustus 2011

Ini Dia Daftar Negara Teroris Versi AS

INILAH.COM, Washington – Amerika Serikat (AS) mengeluarkan laporan tahunan mengenai negara-negara yang dianggap membantu terorisme.

Iran dan sekutunya, Suriah, masih dimasukkan dalam daftar ini bersama Sudan dan Kuba. Keempatnya memang sudah berada dalam daftar ini, setidaknya sejak tahun lalu. Hal ini merupakan laporan tahunan dari Kementerian Luar Negeri AS.
“Iran masih negara yang paling aktif mendukung terorisme pada 2010. Dukungan mereka berupa finansial, material dan logistik, yang ditujukan ke kelompok militan di Timur Tengah dan Asia Tengah,” demikian Kemlu AS, dilansir Straits Times.

Menurut AS, Iran mendukung kelompok-kelompok yang mereka nyatakan sebagai teroris sepreti Hamas di Palestina, Palestinian Islamic Jihad dan Popular Front for the Liberation of Palestine-General Command. Selain Hizbullah dari Libanon, Taliban di Afghanistan dan militan Syiah Muslim di Irak.
“Dukungan Iran terhadap kelompok-kelompok ini memiliki dampak langsung terhadap upaya mempromosikan perdamaian global, mengancam perekonomian di kawasan Teluk serta menghalangi perkembangan demokrasi,” lanjut Kemlu.
Iran pertama kali berada di daftar itu sejak 1984. Suriah yang mendukung Iran, juga membantu kelompok militan Palestina yang sama serta Hizbullah.

http://www.inilah.com/read/detail/17...roris-versi-as

perasaan ada satu negara yang kelakuan TERORISNYA tinggi kok di masukan 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar